Dalam proses pengembangan dan pembinaan kemahasiswaan diperlukan suatu pengembangan pendidikan kepemimpinan, yang dilakukan dengan penuh kesadaran, berencana, teratur, terarah dan bertanggungjawab untuk mengembangkan sikap, kepribadian, pengetahuan dan ketrampilan mahasiswa dalam mendukung kegiatan kurikuler untuk mencapai tujuan pendidikan Nasional. Dalam rangka mewujudkan prinsip-prinsip yang dikemukakan dalam Polbangmawa tersebut diatas, dirasakan makin perlunya memberikan Kemampuan Soft Skill kepada mahasiswa khususnya aktivis atau pengurus ORMAWA, kemampuan soft skill yang diberikan kepada pengurus ORMAWA melalui kegiatan AMT Kepemimpinan agar keterampilan dibidang kepemimpinan, manajemen dan berorganisasi semakin meningkat. Dengan keterampilan tersebut diharapkan mahasiswa tidak hanya menjadi pemimpin yang berwibawa, tetapi juga mempunyai kemampuan dalam mengembangkan , dan secara tidak langsung bisa menjadi panutan atau modal di masa mendatang di dalam memasuki dunia kerja. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut diperlukan pengembangan dan pembinaan kemahasiswaan melalui pengembangan pendidikan kepemimpinan, manajemen lembaga dengan melaksanakan kegiatan AMT Kepemimpinan bagi mahasiswa Bidikmisi On-Going 2015-2016
1. PELAKSANAAN
Adapun kegiatan AMT Leadership Angkatan 18 tahun 2017 akan dilaksanakan pada :
Hari, Tanggal | : Jumat-Sabtu, 25-26 Agustus 2017 |
Jam | : 09.00 |
Tempat | : Hotel Grand Setiakawan Surakarta |
2. PERSYARATAN
Persyaratan pendaftaran peserta, antara lain:
1. | Mahasiswa Bidikmisi Aktif Angkatan 2015 dan 2016. |
2. | Aktif sebagai Pengurus dalam ORMAWA. |
3. | Belum pernah mengikuti TOT Tingkat Dasar atau Madya. |
3. PENDAFTARAN
14 s/d 21 Agustus 2017 * | Pendaftaran secara online dengan mengisi form disini |
4. PENGUMUMAN
22 Agustus 2017 * | Pengumuman secara online dipublikasikan serta dapat diunduh di website mawa.uns.ac.id. |
*) Atau setelah memenuhi kuota peserta yang telah ditentukan.
5. FASILITAS
1. | Uang Transport |
2. | Seminar Kit |
3. | Sertifikat |
4. | Kaos |
(yrt)